PALANGKA RAYA, INFOKALTENG.CO – Wakil Ketua II DPRD Palangka Raya, Nenie Adriati Lambung, menegaskan bahwa kota Palangka Raya kini menjadi daerah yang semakin menarik bagi investor. Ia menyebut, kehadiran berbagai proyek besar menandakan tumbuhnya kepercayaan dunia usaha terhadap potensi ekonomi daerah.
Menurut Nenie, perkembangan ekonomi Palangka Raya menunjukkan arah yang positif seiring dengan peningkatan minat investasi strategis. “Palangka Raya adalah daerah potensial, ramah investasi, dan penuh peluang bagi para investor. Tugas kita sekarang adalah memastikan iklim investasi ini tetap kondusif, agar semakin banyak investor yang mau menanamkan modalnya di kota ini,” ujarnya, Senin (6/10/2025).
Ia menambahkan, DPRD melalui fungsi pengawasan akan terus mengawal setiap bentuk investasi yang masuk agar selaras dengan kepentingan daerah. Pengawasan tersebut dilakukan untuk memastikan bahwa investasi tidak hanya menguntungkan pihak swasta.
“Investasi yang hadir harus mampu memberi manfaat nyata bagi masyarakat, terutama dalam penciptaan lapangan kerja dan peningkatan kesejahteraan,” imbuhnya.
Nenie juga menilai bahwa Palangka Raya memiliki posisi strategis untuk menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru di Kalimantan. Ia berharap pemerintah terus menjaga stabilitas dan kepastian regulasi agar investor semakin percaya.
Menurutnya, kerja sama antara pemerintah, DPRD, dan pelaku usaha menjadi kunci untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. (red/IFK-1)
Copyright © 2020 Info Kalteng All rights reserved. | Redaksi | Pedoman Media Cyber | Disclimer