Jasa Konstruksi Mempunyai Peran Penting dalam Pembangunan Daerah

Palangka Raya, Infokalteng.co.id – Kepala Dinas PUPR Palangka Raya, Arbert Tombak mengatakan, jasa konstruksi mempunyai peranan penting dan strategis dalam pembangunan daerah, mengingat jasa konstruksi menghasilkan produk akhir berupa bangunan atau bentuk fisik lainnya.

"Jasa konstruksi menghasilkan produk akhir berupa bentuk fisik sebuah konstruksi bangunan," katanya.

Bangunan tersebut dapat berupa sarana maupun prasarana yang memiliki fungsi untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan di bidang ekonomi, sosial maupun budaya masyarakat.

“Penyelenggaraan konstruksi yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah masih sering menghadapi permasalahan yang berkaitan dengan faktor kurang optimalnya fungsi pengendalian dan pengawasan oleh pengguna jasa dan/atau oleh konsultan pengawas,” katanya.

Dinas PUPR Kota Palangka Raya sesuai tugas dan fungsinya, menyelenggarakan bimbingan teknis kepada SDM ASN yang terlibat penyelenggaraaan pekerjaan konstruksi sebagai upaya pembinaan kompetensi dan profesionalitas dibidang pengawasan pekerjaan konstruksi di lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya.(red)

Redaksi
386

Featured News

Official Support

Jalan Yos Sudarso Kota Palangka Raya

08115555555

infokalteng@gmail.com

Follow Us
Foto Pilihan

Copyright © 2020 Info Kalteng All rights reserved. | Redaksi | Pedoman Media Cyber | Disclimer